April 25, 2011

Kelompok Bom Buku & Bom Cirebon Masih Terputus

| April 25, 2011 | 0 comments

Polisi masih memeriksa para tersangka yang terkait bom buku dan bom Serpong. Pemeriksaan sementara menunjukkan, kelompok itu tidak terkait dengan kelompok yang terlibat peledakan bom di Masjid Adz Zikra di Mapolresta Cirebon.


"Hasil pemeriksaan sementara tidak terkait, hubungannya masih terputus," kata Kabag Penum Mabes Polri Kombes Boy Rafli Amar di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (25/4/20110).

Boy mengatakan, kelompok bom Buku itu mendapatkan dana dari hasil patungan. Dana itu kemudian digunakan untuk membeli bahan-bahan yang digunakan untuk membuat bom. Menurutnya, peranan Pepi paling dominan dalam kelompok itu.

"Dari hasil pemeriksaan sementara mereka patungan, jadi mereka berkontribusi sesama mereka. Peran P paling dominan dalam kelompok itu. Kita akan lihat keterlibatan pihak lain di kelompok mereka,"katnya.

Boy mengatakan, petugas juga masih menyelidiki asal bahan baku yang digunakan untuk pembuatan bom tersebut. Polisi juga masih mendalami asal granat yang ditemukan di rumah mertua Pepi di Harapan Indah, Bekasi.

"Ada di beberapa tempat yang mereka beli di Jakarta. Ini masih kita dalami," katanya.


Sumber

0 comments:

 
© Copyright 2010. yourblogname.com . All rights reserved | yourblogname.com is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com - zoomtemplate.com